Cara Menetaskan Telur Artemia

Artemia merupakan salah satu jenis zooplankton yang hidup di perairan asin. Artemia sendiri biasa digunakan untuk pakan alami bagi pengusaha pembenihan ikan maupun udang. Artemia ini dijual di toko-toko ikan dalam berbentuk telur maupun ada juga yang siap saji karena sudah melalui proses pengeluaran dari cangkang dan siap diberikan kepada burayak secara langsung.

Untuk Atemia yang masih berupa telur harus ditetaskan terlebih dahulu sebelum diberikan kepada burayak ikan atau udang. Dalam melakukan penetasan artemia cukup mudah,yang dimana cukup menggunakan wadah budidaya artemia berupa botol. Berikut cara budidaya artemia dalam botol :




Siapkan Peralatan Yang digunakan
  • Pompa Udara / Aerator
  • Botol Minuman
  • Selang
  • Sendok
  • Garam
  • Telur Artemia
  • Kain Halus / Saringan Kutu Air
  • Wadah Panen
Berikut tata cara menetaskan Artemia.

1. Siapkan botol air mineral ukuran 1,5 liter dan potong bagian bawah botol. Kemudian gunakan tali untuk gantungan botol. ada dua 2 cara dalam memberikan aerasi atau gelembung udara :
- Lubangi tutup botol untuk penempatan selang udara lalu di lem agar air tidak bocor.
- Atau tidak perlu melubangi tutup botol, namun cukup memberi pemberat diujung selang yang akan dimasukkan kedalam botol melalui atas.

2. Siapkan dan masukkan Garam Ikan 2 sendok makan untuk botol ukuran 1,5 liter. Garam merupakan sumber makanan dari artemia dan menjadikan kondisi air dalam botol sesuai habitat asli artemia yaitu di laut. Untuk garam disini bebas, bis ajuga menggunakan garam dapur yg digunakan untuk memasak. Tapi saya menyarankan untuk menggunakan garam ikan karena mudah larut dan tidak mengendap didasar.

3. Masukkan telur artemia secukupnya sesuai kebutuhan.

4. Masukkan air bersih jangan sampai penuh, cukup 3/4 dari botol. (urutan nomor 2, 3 dan 4 boleh di bolak-balik sesuai selera)

5. Hidupkan Aerator dan tunggu hingga 24 jam untuk hasil maksimal.

6. Setelah 24 jam warna air akan berubah menjadi coklat kemerahan yang menandakan artemia sudah menetas. Pada tahap ini matikan aerator lalu beri cahaya/senter dibagian tutup botol dan tunggu hingga 5 menit agar artemia turun kebawah.
 


Selanjutnya saring Artemia yang berwarna orange itu dengan saringan kain yang paling halus (boleh pakai saringan teh), Bilas Artemia dengan air mineral bersih pada saat masih di dalam saringan yang sama sebanyak 2 kali. Selanjutnya Artemia siap diberikan kepada Burayak / Larva ikan


 
Support : Creating Website | Johny Template | Mas Template
Copyright © 2011. Djoglo Fish Farm - All Rights Reserved
Template Created by Creating Website Published by Mas Template
Proudly powered by Blogger